Jelajah Jalur Pansela, Menatap Mata Pencaharian Rakyat untuk Bertahan Hidup Puluhan Tahun

Pengamen Karawang-Bekasi Tebar Amplop Kecil

Pengamen di bus lintas Jawa punya ide kreatif saat melakukan aksinya. Menjual suara kepada penumpang bus kadang menjadi ajang uji mental bagi anak-anak jalanan dan sekelompok anak muda pengangguran.

Pengamen yang beroperasi di sepanjang jalan Karawang-Bekasi punya cara baru untuk mendulang rezeki. Mereka tidak lagi membawa plastik bungkus permen atau sejenisnya. Berbekal gitar kecil, pengamen itu menyebar amplop kecil di setiap bangku para penumpang.

“Biar tidak dikasih uang receh. Selain itu, kami coba menghargai penumpang yang mengapresiasi usaha kami pengamen jalanan,” ungkap remaja tanggung yang langsung bergegas turun dari bus saat ditanya nama dan akan diambil fotonya.