- Kejati Sedang Bidik Kasus Big Fish di Sumsel, Kejari Palembang Jadikan Deliar Marzoeki Tersangka Gratifikasi karena Bikin Resah Pengusaha yang Berinvestasi
- Rumah Kadisnakertrans Sumsel Deliar Marzoeki di Talang Jambe Digeledah
- Kadisnakertrans Sumsel Deliar Marzoeki Ditangkap, Diduga Terlibat Suap
- Presiden Prabowo Direncanakan Bakal Hadiri Hari Pers Nasional (HPN) 2025 di Riau
- Kepala BNPB Pastikan Pembangunan Hunian Tetap Pasca-Bencana di Sukabumi Cepat dan Tepat
Wakajati dan Enam Kajari di Sumsel Resmi Dilantik
PALEMBANG, SIMBUR – Pelantikan pejabat dilingkup Kejati Sumsel dan Kajari jajaran digelar dalam kegiatan serah terima jabatan yang dipimpin langsung Kejati Sumsel Sarjono Turin SH MH. Sertijab pejabat kejaksaan tersebut sebagai mana Surat Keputusan Jaksa Agung Republik Indonesia Nomor KEP-IV-54/C/01/2023 tanggal 25 Januari 2023, yang resmi digelar kemarin Selasa (14/2/23) pukul 08.30 WIB.
Para pejabat yang resmi dilantik yakni, Agoes Soenanto Prasetyo SH MH sebagai Wakil Kepala Kejati Sumsel. N Rahmat SH MH selaku Asi Intelijen Kejati Sumsel. Wahyudi SH MHum Asisten Tindak Pidana Umum Kejati Sumsel.
Jhony William Pardede SH MH dilantik sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Palembang. Kemudian Ahmad Nuril Alam SH MH sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Muara Enim. Romy Rozali SH MH sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Sekayu Muba. Andri Juliansyah MH MM selaku Kepala Kejaksaan Negeri OKU Timur.
Berikutnya Choirun Parapat SH MH sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Baturaja OKU. Gunawan Sumarsono SH MH sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Lahat. Serta Erwin Indrapraja SH MH dan Aka Kurniawan SH MH sebagai Koordinator Kejati Sumsel.
Pejabat sebelumnya, yakni Sutikno SH MH dari Kasi Pidana Umum juga dimutasi sebagai Koordinator Jaksa Agung Muda Pidana Khusus Kejaksaan Agung Jakarta. Eko Adhyaksono SH MH dari Kejari Palembang dimutasi sebagai Kabag Biro Kepegawaian Kejaksaan Agung. Nilawati SH MH sebelumnya Kejari Lahat dimutasi sebagai Jaksa Ahli Madya Jambid Kejaksaan Agung, Jakarta.
Kepala Kejaksaan Tinggi Sumsel Sarjono Turin SH MH didampingi Kasipenkum Moch Radyan SH MH mengatakan kepada Simbur, bahwa Wakajati bersama sejumlah kepala seksi dan 6 kepala kejaksaan negeri telah dilantik. “Saya berharap para Pejabat baru senantiasa berkomitmen penuh untuk optimal dalam melakukan dan mengemban amanah yang dipercayakan. Selain itu kepada para pejabat yang telah dilantik agar mampu mendukung, menguatkan, dan melengkapi dalam upaya membangun Kejaksaan, sebagai lembaga penegak hukum yang dapat diandalkan dalam memberikan pelayanan hukum secara profesional, bersih, transparan, akuntabel, dan berwibawa,” harap Sarjono.
Kajati Sumsel menegaskan bagi pejabat yang baru dilantik agar mampu membuktikan, bahwa pimpinan telah menempatkan dalam posisi, jabatan dan tugas serta tanggung jawab. “Terima kasih kepada para Pejabat sebelumnya yang telah melaksanakan tugas dan pengabdiannya dengan baik dan penuh tanggung jawab. Semoga tetap bersemangat dalam meningkatkan kinerja, giat memberikan kontribusi,” tukas Kajati. (nrd)